Michio Suzuki (nama orang), adalah pemilik usaha yang membuat alat (peralatan) untuk menenun Sutra. Usaha ini di mulai pada tahun 1909an. Seperti kita
ketahui, setelah Perang Dunia ke 2 banyak, perusahaan-perusahaan yang
gulung tikar karena adanya krisis yang menyeluruh. Begitu juga
perusahaan Suzuki ini tidak luput dari masalah keuangan.
Akhirnya pada tahun 1952, Suzuki mencoba membuat Bracket untuk mesin tempel pada sepeda Sepeda buatan Suzuki yang pertama dinamakan Power Free
(untuk kapasitas 36 cc), lalu dilanjutkan dengan Diamond Free (utk
Kapasitas 60cc). Dan pada tahun 1954, Suzuki mencoba membuat sepeda
motor pertamanya dengan nama COLLEDA 90cc. Tidak banyak yang bisa
dilakukan Suzuki saat itu. Sampai tahun 1960-an hanya memproduksi
sedikit karena permintaan export tidak banyak.
